Yoga Bersama Jamu IBOE
Bicara tentang wanita tentu tak bisa dipisahkan dari kebutuhan sehat lahir dan batin. Tapi tak hanya itu, wanita juga seringkali mendahulukan faktor keamanan sebelum memutuskan sesuatu. Menjawab kebutuhan tersebut, dalam acara yoga charity for orphanage di tepi danau Pakuwon Golf, Minggu (14/12), juga tersedia healthy and lifestyle booth yang akan mencoba memberi penawaran menarik untuk wanita.
Jamu Iboe menyediakan Herbal Bar yang menyediakan cara moderen minum jamu, dengan praktis siap saji dan langsung minum. Iboe Health drink dari Jamu Iboe tersedia dalam berbagai pilihan rasa seperti beras kencur, temu lawak, rosela, jahe dan masih banyak lagi. Perry, Product Group Manager PT. Jamu Iboe Jaya menjelaskan, selain segar, Iboe health drink banyak manfaatnya. Temu lawak misalnya untuk meningkatkan fungsi hati, jahe untuk meredakan gejala masuk angin, serta rosela untuk meringankan gejala darah tinggi. Iboe herbal drink, lanjut perry juga aman dikonsumsi oleh siapapun baik anak-anak ataupun wanita hamil. Dalam acara Love, Care, and share Yoga Charity for orphanage, minggu 14 desember 2014 teman she dapat menikmati seluruh varian Iboe Herbal drink di Herbal Bar, satu cups Iboe Herbal drink dibandrol dengan harga RP. 6.000 per cup (sheradiofm.com).
SHARE: | ||||
Previous Next |