Festival Rujak Uleg 2013
SURABAYA. Dalam rangkaian kegiatan memperingati Hari Jadi Kota Surabaya ke-720 tahun 2013, untuk melestarikan salah satu kuliner khas Surabaya, Pemerintah Kota Surabaya kembali mengadakan “Festival Rujak Uleg “. Begitu melekatnya rujak uleg sebagai ikon kuliner di Surabaya, sehingga ada istilah belum lengkap ke Surabaya kalau belum makan rujak uleg atau yang disebut juga rujak cingur.
Festival Rujak Uleg merupakan event tahunan yang dimeriahkan oleh ribuan peserta dengan dandanan yang heboh serta kostum yang unik dan menarik dalam tampilan atraksi joget dengan iringan musik sambil menguleg rujak bersama-sama.
Festival Rujak Uleg mulai dibuka tepat pukul 13.00 WIB yang ditandai dengan aksi Wali Kota Surabaya Ibu Tri Rismaharini mengulek bersama. Tahun ini sebanyak 1.225 peserta tampil dengan balutan kostum yang unik. Ada yang berdandan ala tokoh pewayangan, putri bunga, dedaunan, bahkan gembel dan siluman ular. Dari ribuan peserta, panitia mengambil 50 penampilan terbaik yang didasarkan pada aksi dan kekompakan para peserta yang akan memperoleh uang pembinaan sebesar Rp 1,5 juta. Selain itu, bagi 10 penyaji terbaik juga mendapatkan sepeda gunung, televisi, kompor gas, serta aneka hadiah lainnya.
Selain warga Surabaya dan sekitarnya, juga diundang tamu-tamu kehormatan dari negara-negara sahabat seperti Konsulat Jenderal Amerika Serikat maupun pelajar-pelajar asing yang sedang melakukan pertukaran pelajar. Tujuannya tentu untuk mengenalkan salah satu makanan khas Surabaya yakni rujak uleg.
SHARE: | ||||
Previous Next |